Senin, 31 Oktober 2016

5 Manfaat Tersenyum Bagi Kesehatan Anda

Senyum adalah ibadah. Tahukah anda banyak sekali manfaat yang dapat kita peroleh dari tersenyum tersebut bagi kesehatan tubuh dan jiwa. Dengan melakukan aktivitas tersenyum mampu meningkatkan sistem kekebalan tubuh kita. 
Tapi bukan itu saja manfaat tersembunyi dari aktivitas tersenyum tersebut. Berikut 5 manfaat tersenyum bagi kesehatan anda :
1.Dapat meningkatkan sistem kekebalan tubuh anda. Ini dikarenakan, saat anda tersenyum maka tubuh anda akan merasa lebih rileks sehingga daya tahan tubuh anda akan meningkat seiring aktivitas tersenyum yang anda lakukan tersebut.
2.Dapat menghilangkan rasa sakit yang dialami oleh tubuh anda. Ini dikarenakan, saat anda tersenyum maka akan memicu meningkatnya hormon endorfin. Hormon endorfin merupakan hormon yang dapat menghilangkan rasa sakit alami yang dialami oleh tubuh anda.
3.Merasa lebih baik dari sebelumnya dan juga mampu meningkatkan suasana hati anda.
4.Mampu menghilangkan stress dalam kehidupan anda saat menjalani aktivitas. 
5.Membuat anda tampak lebih awet muda dan terlihat tampak lebih sehat. Ini dikarenakan, saat anda tersenyum maka otot-otot wajah anda akan terangkat sehingga akan membuat anda akan tampak lebih awet muda.
Pahami lebih lanjut mengenai kesehatan, pencegahan kanker hingga teknologi pengobatan kanker tanpa operasi atau kemoterapi di St. Stamford Modern Cancer Hospital Guangzhou ( klik saja ) 

Sabtu, 29 Oktober 2016

Mengapa Berhenti Merokok ?

Apa saja akibat buruk dari gaya hidup yang merusak kesehatan ini ? Apa saja penyakit yang disebabkan karena merokok ? Berikut ini beberapa penyakit dan dampak negatif yang disebabkan karena merokok :
1. Kanker Paru-Paru
Asap rokok dari tembakau mengandung banyak zat kimia penyebab kanker.
2. Penyakit Jantung
Rokok juga merupakan salah satu penyebab utama serangan jantung. Nikotin yang dikandung dalam sebatang rokok bisa membuat jantung Anda berdebar lebih cepat dan meningkatkan kebutuhan tubuh Anda akan oksigen. Asap rokok juga mengandung karbon monoksida yang beracun. Zat beracun ini berjalan menuju aliran darah dan sebenarnya menghalangi aliran oksigen ke jantung dan ke organ-organ penting lainnya. Nikotin dapat mempersempit pembuluh darah sehingga lebih memperlambat lagi aliran oksigen.
3. Emfisema
Emfisema merupakan penyakit yang secara bertahap akan membuat paru-paru kehilangan elastisitasnya. Jika paru-paru kehilangan keelastikannya, maka akan sulit untuk mengeluarkan udara kotor. Tanda-tandanya adalah mulai mengalami kesulitan bernapas pada pagi dan malam hari. Lalu mudah terengah-engah, flu berat, disertai dengan batuk yang berat, dan mungkin dengan bronkhitis kronis. Batuknya sering kali tidak berhenti dan menjadi kronis.
4. Kerusakan Tubuh
Dampak negatif merokok tidak hanya membahayakan paru-paru, jantung, dan saluran pernapasan. Kebiasaan merokok menurut penelitian bisa merusak jaringan tubuh lainnya. Belasan penyakit yang berkaitan dengan penggunaan tembakau bahkan mencakup pneumonia (radang paru-paru), penyakit gusi, leukemia, katarak, kanker ginjal, kanker serviks, dan sakit pada pankreas.
Pahami informasi kesehatan lebih lanjut, pencegahan hingga pengobatan kanker di St. Stamford Modern Cancer Hospital Guangzhou  ( klik saja ) 

Rabu, 26 Oktober 2016

Pangan Lokal Ubi Ungu Kaya Antioksidan

Makanan dengan kandungan antioksidan tinggi sering disebut sebagai makanan fungsional atau superfood. Dari Indonesia kita memiliki Ubi Lokal Ungu yang kaya akan antioksidan. Antioksidan yang terdapat dalam ubi ungu adalah antosianin. antosianin memiliki manfaat sebagai antioksidan, anti-inflamasi dan mampu merelaksasi pembuluh darah.
Ubi ungu ini mengandung kabohidrat kompleks sehingga gula darah tidak cepat meningkat serta kaya akan serat. Kandungan Antioksidan pada ubi ini sendiri merupakan zat penangkal radikal bebas pemicu penuaan dini, peradangan dalam tubuh, hingga kanker. Ubi saat ini sudah mulai dikenal banyak masyarakat sebagai makanan pendamping yang mengenyangkan.
Berbagai macam cara untuk membuat ubi ini terlihat lezat, seperti di kukus, dipanggang, di rebus atau dibuat tepung untuk digoreng. Namun menurut St. Stamford Modern Cancer Hospital Guangzhou menghimbau sebaiknya konsumsi ubi dengan cara di rebus atau di kukus. Agar kandungan zat karsinogen pada makanan di panggang atau digoreng tidak membuat sel dalam tubuh aktif.

Selasa, 25 Oktober 2016

Seminar “Pencegahan dan Pengobatan Kanker Payudara, Berbuat Kebaikan”

“Pencegahan Dini, Deteksi Dini, Pengobatan Dini” adalah tujuan dari gerakan “Pink Ribbon”.
Pada 26 & 27 Oktober 2016, tepatnya di kota Banjarmasin dan Makassar akan diadakan Penyuluhan Kanker Gratis. Ahli Onkologi dari China akan hadir untuk memberikan pengetahuan tentang pencegahan kanker payudara dan teknologi pengobatan minimal invasif terbaru.

Dihadiri oleh : Ahli Onkologi dari China – Prof. Li Yuanzhong

BANJARMASIN
Rabu, 26 Oktober 2016
Pk.17:00-Selesai
Mercure Hotel
Jl. Achmad Yani KM 2 No. 98. Kota Banjarmasin

MAKASSAR
Kamis, 27 Oktober 2016
Pk.17:00-Selesai
Aston Hotel
Jl. Sultan Hasanuddin No.10. Makassar

Note :
1.HARUS melalui reservasi, tempat terbatas
2. Mohon membawa hasil pemeriksaan pasien untuk sesi tanya jawab
3. Tanya jawab pribadi terbuka untuk semua jenis kanker, diabetes, sirosis hati

BBM :
7D4CC79A         D0CB0BAA          D02FD4E3
7D692959           7D906111           53A8823A
5482E04D          5973D20A

Reservasi by phone / Whatsapp :
0812 978 978 59          0812 8616 5200            0852 111 94878
087 8866 40740           0813 8183 7924            08777 111 4643
08777 6603 102           0877 5142 7930

Minggu, 23 Oktober 2016

Satu Buah Dapat Memerangi Banyak Jenis Sel Kanker

Berperang melawan kanker bisa dengan berbagai cara, salah satunya dengan pola makan yang sehat. Buah-buahan dan sayuran dikenal memiliki manfaat baik dalam memerangi sel kanker. Namun ada satu buah yang lebih dashyat dalam perannya membunuh sel kanker, buah ini mampu membunuh banyak jenis kanker.
Ya, sirsak namanya. Buah ini sangat mudah ditemukan dalam kehidupan sehari-hari. Sirsak memiliki manfaat 10.000 lebih kuat dibandingkan obat kemoterapi pada umumnya ( Acetogenins). Sirsak mampu melawan sel kanker dalam tubuh secara alami tanpa merusak sel yang masih sehat. Buah ini dapat bertarung memerangi kanker serviks, usus besar, limfoma, prostat, ovarium, usus besar, payudara, hati, dan kanker pankreas. Sirsak juga diyakini sebagai jenis buah anti-kanker. 
Ingin mengetahui lebih jelas, Apa itu kanker ? Bagaimana untuk mencegah kanker ? kunjungi website kami di St. Stamford Modern Cancer Hospital Guangzhou ( klik saja )

Jumat, 21 Oktober 2016

Membilas 'Miss V' Dapat Meningkatkan Risiko Kanker Ovarium

Studi terbaru menemukan terlalu sering membilas vagina ternyata meningkatkan risiko tertular Human Papillomavirus (HPV). Menurut survei National Institute of Environmental Health Sciences AS, membilas vagina juga meningkatkan risiko wanita terkena kanker ovarium meningkat dua kali lipat. Sebab membilas terlalu sering atau menggunakan semprotan air bisa mengganggu bakteri normal di vagina dan membuatnya rentan infeksi dan radang.
Pertumbuhan tumor ganas ovarium sangat cepat, mudah menyebar, akan tetapi kanker ovarium di stadium awal kebanyakan tanpa adanya gejala, seringkali disaat pemeriksaan ginekologi secara kebetulan terdeteksi atau disaat tumor tumbuh sampai ukuran tertentu yang melewati pelvik, dapat diraba di perut atau disaat adanya komplikasi baru terdeteksi, disaat akan melakukan pengobatan seringkali sudah dalam stadium lanjut.
Gejala kanker ovarium dapat berbeda karena ukuran tumor, waktu kejadian dan ada tidaknya komplikasi. Oleh karena itu, apa saja gejala kanker ovarium ? Cari tahu lebih lanjut di St. Stamford Modern Cancer Hospital Guangzhou

Rabu, 19 Oktober 2016

Mengenal Lebih Dalam Tentang KANKER OVARIUM

Selain dari kanker payudara, jenis penyakit yang menjadi momok bagi wanita adalah kanker ovarium yang di mana penyakit ini dapat menyerang banyak sekali wanita di seluruh dunia di setiap tahunnya. Kerap kali, tak ada gejala serius yang diperlihatkan oleh kondisi penyakit ovarium ini sebelum akhirnya berada pada stadium lanjut. Untuk berjaga-jaga, penting untuk menengok sejumlah gejala kanker ovarium di bawah ini : 
1. Pelvis dan Perut Terasa Sakit
Kondisi seperti ini tampak wajar karena pada umumnya wanita akan merasa sakit di bagian pelvis atau perut bagian bawah, terutama saat datang bulan. Namun ketika kondisi ini muncul secara tiba-tiba di banyak waktu bahkan saat sedang tidak datang bulan dan juga tidak ada alasan lainnya, rasa sakit ini bisa menjadi tanda adanya kanker ovarium di dalam tubuh.
2. Terlalu Sering Buang Air Kecil
Buang air kecil dalam frekuensi yang sering sebetulnya dapat menjadi gejala dari berbagai kondisi penyakit, seperti penyakit diabetes, penyakit yang berkaitan dengan saluran kemih, dan lainnya. Jadi, seberapa sering buang air kecil yang dianggap bahaya dan dicurigai sebagai salah satu gejala kanker ovarium? Akan berbahaya jika Anda dalam satu jam bisa buang air kecil 4 kali atau lebih yang menandakan bahwa keadaan ovarium Anda tengah tidak beres.
3. Mengalami Diare
Diare atau buang air besar secara terus-menerus dapat dimasukkan ke dalam salah satu gejala kanker ovarium. 
4. Kenyang Berlebihan
Saat belum makan sama sekali atau sudah makan tapi dengan porsi yang sedikit, tentu perut kita belum akan terasa puas dan rasa lapar akan melanda. Pada penderita kanker ovarium, gejala yang cukup mencurigakan yang patut untuk diwaspadai adalah adanya rasa kenyang yang muncul secara berlebihan. Rasa kenyang semacam ini tidaklah beralasan karena kenyataannya perut belum terisi apa-apa.
5. Bagian Perut Membengkak
Gejala tak biasa yang kemungkinan juga terjadi bersama dengan gejala lainnya adalah terjadinya pembengkakan pada bagian perut. Perut Anda dapat menjadi makin besar, seperti layaknya ibu hamil. Jadi, jika Anda belum menikah dan tiba-tiba perut membesar tanpa alasan yang jelas, hal ini dapat menjadi pertanda ada yang tidak beres pada bagian ovarium Anda.
6. Mengalami Pendarahan
Jika Anda mengalami pendarahan di bagian vagina walau bukan di masa datang bulan. Dengan kata lain, Anda patut curiga apabila terjadi pendarahan tanpa adanya alasan atau sebab yang jelas. Jika sudah mengalami gejala satu ini, Anda perlu waspada karena bisa jadi kondisi kanker ovarium telah menjadi parah dan ini jugalah petunjuk bahwa terjadi perkembangan signifikan pada sel kanker. Pendarahan sebagai gejala kanker ovarium dapat terus dialami selama 1 bulan lebih, sehingga sangat disarankan untuk menemui dokter sesegera mungkin.
7. Berat Badan Turun
Penurunan berat badan tanpa adanya diet atau alasan lain yang masuk akal memang bisa menjadi sebuah tanda bahwa Anda terkena penyakit kanker karena rata-rata sakit kanker dapat menimbulkan gejala seperti ini. Namun dengan disertai adanya gejala lainnya, dugaan dapat menjadi kanker ovarium sehingga seharusnya sesegera mungkin memeriksakan diri.
8. Kelelahan
Gejala kanker kebanyakan selalu mencantumkan adanya kondisi penderita yang cepat lelah setelah melakukan aktivitasnya. Meski bukan aktivitas berat, kemungkinan menjadi lelah dan lemas bisa juga disebabkan kurangnya cairan diakibatkan oleh diare dan turunnya berat badan sehingga tubuh tidak memiliki cukup energi. Jika menemukan adanya satu gejala dan gejala lainnya berkaitan, tentu menemui dokter adalah solusi paling baik.

Minggu, 16 Oktober 2016

Jangan Takut, Ayo Deteksi Dini Kanker Payudara

Kanker payudara merupakan salah satu jenis kanker yang bisa dideteksi sejak dini. Sayangnya, banyak wanita yang mengabaikannya. Hal ini membuat kasus kanker payudara banyak ditemukan pada stadium lanjut.
Survivor kanker payudara yang juga dari komunitas Lovepink, Dede Gracia mengatakan, persepsi itu harus diubah. Masih banyak wanita yang belum tahu bahwa tingkat keberhasilan kesembuhan kanker payudara sangat tinggi jika diketahui pada stadium awal.
Cara yang paling sederhana untuk deteksi dini adalah dengan SADARI atau periksa payudara sendiri. SADARI bisa mulai dilakukan sejak wanita mendapatkan haid dan rutin sebulan sekali : 
1. Memeriksakan diri di depan kaca
Berdiri tegak di depan cermin, letakkan kedua tangan secara alami di kedua sisi tubuh anda, dari cermin perhatikanlah kesimetrisan kedua payudara anda, lihatlah apakah ada kulit payudara yang tidak normal.
2. Pemeriksaan dengan posisi berbaring
Berbaringlah di atas tempat tidur, fokuskan perhatian anda pada puting payudara anda, gunakan jari untuk meraba searah jarum jam. Saat melakukan pemeriksaan gunakan tenaga yang merata, gunakan tangan, tekan sampai menyentuh bagian tulang iga. Jika anda menemukan kelenjar, benjolan, sebaiknya lakukanlah pemeriksaan ke rumah sakit.
3. Memijat ringan puting
Menggunakan telunjuk dan jari tengah, pijat ringan daerah puting, perhatikan apakah puting mengeluarkan cairan, jika mengeluarkan cairan, perhatikan warna dari cairan tersebut, dan segeralah melakukan pemeriksaan dan pengobatan.

Sabtu, 15 Oktober 2016

Fakta Tentang KANKER PAYUDARA

1. Dalam setiap 8 wanita, ada 1 wanita terdiagnosa kanker payudara dalam hidup mereka.
2. Kanker payudara merupakan kanker yang paling rentan pada wanita.
3. Kanker payudara merupakan penyebab utama kedua kematian pada wanita.
4. Meskipun kanker payudara jarang terjadi pada pria, tapi setiap tahun ada sekitar 2.600 orang pria terdiagnosa kanker payudara, dan sekitar 440 pasien pria meninggal karena kanker payudara.
5. Rata-rata setiap 2 menit, seorang wanita terdiagnosa menderita kanker payudara dan  setiap 13 menit, seorang wanita meninggal karena kanker payudara. 
Kanker payudara merupakan ancaman bagi kesehatan kaum wanita karena itu harus lakukan Deteksi Dini, Diagnosis Dini, Pengobatan Dini. Jauh Dari Kanker Payudara, Berawal Dari Diri Sendiri !

Kamis, 13 Oktober 2016

12 Makanan Pemicu Kanker Payudara Paling Berbahaya

Kanker payudara adalah penyakit yang paling ditakuti wanita setelah kanker serviks. American Cancer Society pada tahun 2012 merilis angka kematian wanita akibat kanker payudara sebesar 226.870 kasus. Namun jangan salah, kanker ini tak hanya dapat menyerang wanita. Pria pun juga bisa terkena kanker payudara meski prosentase dan probabilitinya lebih kecil dari wanita.
Salah satu metode pencegahan yang saat ini paling banyak dianjurkan untuk diterapkan adalah menghindari makanan pemicu kanker payudara. Oleh karena itu, sebelum semua terlambat dan kanker telanjur merajalela, tak ada salahnya mulai sekarang kita lebih mengetahui dan menerapkan anjuran pola makan sehat guna menghindari kanker payudara.
Lantas, apa saja makanan pemicu kanker payudara yang sebaiknya dihindari? 
1. Daging Olahan
Daging olahan mengandung pengawet buatan yang bila terlalu sering dikonsumsi apalagi dalam jangka panjang akan memicu tumbuhnya sel kanker, misalnya daging babi (bacon), sapi, ayam dan kalkun asap, sosis, dan ham.
2. Daging Merah
Penelitian dari Harvest Medical School menyebutkan bahwa konsumsi daging merah seperti daging babi, sapi dan kambing dapat meningkatkan perkembangan kanker usus.
3. Alkohol
Sebuah studi di Amerika menyebutkan bahwa alkohol adalah pemicu kanker terbesar kedua setelah tembakau. Wanita yang mengkonsumsi 200 cc alkohol perhari memiliki resiko mengidap kanker payudara 30% lebih besar daripada mereka yang tidak.
4. Kentang Goreng
Kentang goreng mengandung akrilamida (suatu zat karsinogenik yang akan terbentuk pada makanan yang diolah pada suhu tinggi) yang meningkatkan resiko tidak hanya kanker payudara, namun juga berbagai macam kanker lain pada tubuh manusia. Bila Anda ingin tetap mengkonsumsi kentang, mengukusnya atau mencampurnya dalam adonan sayur sup akan jauh lebih menyehatkan
5. Popcorn
Popcorn dibuat dengan menggunakan microave dimana lapisan bahan kimia pada microwave yang membuat makanan renyah dan segar terbukti dapat menyebabkan berbagai penyakit seperti kerusakan paru-paru, kanker payudara, kanker hati, dan infertilitas. 
6. Gula Halus
Gula halus ternyata akan membuat lonjakan insulin pada tubuh yang memicu tumbuhnya sel kanker jauh lebih cepat. Ganti gula halus Anda dengan madu untuk lebih sehatnya.

Senin, 10 Oktober 2016

Tanda Awal Kanker Prostat

Kanker prostat merupakan keganasan non-kutaneus yang paling sering di Amerika serikat dan Eropa. Keganasan kanker prostat (prostate cancer) ini meningkat seiring dengan meningkatnya usia populasi. Pemeriksaan otopsi secara konsisten menemukan insidensi kanker prostat pada 15-45 % pria usia lanjut. Faktor risiko untuk kanker prostat meliputi usia, ras, riwayat dalam keluarga, konsumsi makanan berlemak, kadar hormon yang bersirkulasi, dan vasektomi.
St. Stamford Modern Cancer Hospital Guangzhou akan menjelaskan untuk anda informasi seputar kanker prostat melalui artikel ini, Berikut gejala kanker prostat yang perlu anda waspadai
* Setelah buang air kencing atau berkemih, biasanya air kemih masih menetes.
* Terasa nyeri saat Anda buang air kecil.
* Rasa nyeri setelah ejakulasi.
* Adanya perasaan nyeri pada punggung bagian bawah.
* Nyeri ketika buang air besar.
* Nokturia (berkemih pada saat malam hari).
* Inkontinensia uri (beser).
* Tulang nyeri atau tulang terasa nyeri ketika ditekan.
* Hematuria (air kencing mengandung darah).
* Nyeri pada perut.
* Penurunan berat badan.
Pemeriksaan kanker Prostat :
Cara terbaik untuk mencari tahu gejala-gejala kanker prostat tersebut adalah dengan mencolok dubur dan melakukan pemeriksaan darah. Colok dubur pada penderita kanker prostat akan menunjukkan adanya benjolan dala lubang prostat dan akan dilakukan pemeriksaan USG. Dengan melakukan rontgen atau melalui pemindaian tulang, dapat diketahui adanya penyebaran kanker prostat tersebut sampai ke tulang.
Pemeriksaan lainnya yang bisa dilakukan adalah :
* Analisis air kemih.
* Sitologi dari air kemih atau cairan prostat.
* Biopsi prostat.

Sabtu, 08 Oktober 2016

Tiga Tahapan Munculnya Kanker

Kanker adalah penyakit gen yang menyebabkan terjadinya pertumbuhan sel yang tidak normal, dan dapat menginvasi jaringan tubuh di sekitarnya. Kanker terbentuk tidak secara tiba-tiba atau kurun waktu singkat. Kanker terbentuk melalui 3 tahapan yakni :
1. Inisiasi
Tahap awal terjadinya perubahan genetik dalam sel somatik. Melalui proses mutasi, dan masuk dalam mekanisme, perkembangan sel jadi tidak normal. Tahap inisiasi sel yang tidak normal tersebut masih bisa di hentikan, dan balik ke normal
2. Promosi
Tahap ini merupakan perkembangan awal sel yang terinisiasi, membentuk klon melalui pembelahan, dan berinteraksi melalui komunikasi antar sel. "Pada tahap promosi, sel yang tidak normal masih bisa dihentikan, tapi tidak bisa balik normal," lanjutnya.
3. Progresi 
Ditahap ini terjadi instabilitas genetik yang menyebabkan perubahan mutagenik, dan epigenetik. Sedangkan di tahap progresi kanker muncul. Pada sebagian orang, tahapan inisial dan promosi tak bisa dihentikan dan terus berlanjut hingga mereka terdiagnosis penyakit kanker, dan bisa menyebabkan kematian. Namun dengan mengendalikan faktor-faktor risiko, kanker dapat dicegah hingga lebih dari 40%.
Pahami berbagai jenis kanker, gejala hingga pengobatan kanker modern di St. Stamford Modern Cancer Hospital Guangzhou

Jumat, 07 Oktober 2016

Seminar dan Konsultasi Gratis di Jakarta [ Bulan Peduli Kanker Payudara "Pink Ribbon" ]



“Pencegahan Dini, Deteksi Dini, Pengobatan Dini” adalah tujuan dari gerakan “Pink Ribbon”. Sebagai bentuk kepedulian terhadap kaum wanita, St. Stamford Modern Cancer Hospital Guangzhou juga akan mengusung gerakan “Pink Ribbon” dan mengadakan kegiatan “Pemeriksaan Gratis dan Bantuan Pengobatan” pada periode 15 Oktober sampai 15 Desember. Kegiatan ini meliputi layanan konsultasi, pemeriksaan dan penyuluhan gratis, serta bantuan pengobatan kepada pasien terpilih.

Pada 12 Oktober 2016 akan diadakan Penyuluhan Kanker Gratis di Jakarta. Ahli Onkologi dari China akan hadir untuk memberikan pengetahuan mengenai pencegahan kanker payudara dan teknologi pengobatan Minimal Invasif terbaru.

Dihadiri oleh : Ahli Onkologi dari China – Prof. Peng Xiaochi dan Prof. Li Yuanzhong

Tempat terbatas, jika Anda tertarik untuk berpartisipasi dalam kegiatan ini, mohon melakukan reservasi reservasi terlebih dahulu.

Reservasi via Telp/Sms/WA :
0813 8183 7924              0812 8616 5200               
087 8866 40740              08777 6603 102




Rabu, 05 Oktober 2016

Nanoknife : Jenis Pengobatan Kanker dan Tumor Terbaru

Nanoknife merupakan jenis teknologi ablasi tumor terbaru. Pada tahun 2016, St. Stamford Modern Cancer Hospital Guangzhou secara resmi merilis penerapan teknologi ini. Jika dibandingkan dengan teknologi pengobatan kanker lainnya, Nanoknife memiliki kelebihan :
1. Durasi ablasi yang singkat
Ketika dilakukan ablasi pada tumor padat yang berukuran 3 cm, durasi waktu yang dibutuhkan tidak lebih dari 5 menit. Setelah seluruh proses selesai, jika kondisi pasien memungkinkan, 1-2 hari setelahnya pasien diperbolehkan pulang.
2. Menjaga keutuhan pembuluh darah, saraf dan berbagai jaringan penting lainnya
Dalam proses Nanoknife pada jaringan hati, struktur penting seperti arteri hepatika, vena hepatika, portal dan saluran empedu intrahepatik dapat terlindungi dengan baik.
3. Ablasi non-termal
Proses Nanoknife tidak akan mengeluarkan panas, sehingga protein dan DNA dalam tubuh pasien tidak akan rusak, dapat melakukan ablasi lebih menyeluruh dan minim kekambuhan.
4. Pengobatan lebih menyeluruh
Dimana pun letak tumor, berapapun ukurannya dan apapun bentuknya, Nanoknife dapat melakukan ablasi secara menyeluruh.
5. Bisa diterapkan pada pasien dengan kondisi yang lebih rumit
Nanoknife juga efektif diterapkan pada tumor atau kanker yang terletak di dekat pembuluh darah besar, saluran empedu, saluran pankreas, pembuluh darah portal dan lain-lain.
6. Cocok diterapkan pada berbagai jenis tumor padat
Nanoknife juga dapat diterapkan pada berbagai jenis tumor padat, termasuk tumor pankreas, hati, paru-paru, ginjal, prostat dan sebagainya.

Minggu, 02 Oktober 2016

Manfaat Jamur Hitam Putih Bagi Kesehatan

Jamur Hitam Putih atau sering disebut dengan jamur kuping yang umumnya di konsumsi sebagai sayuran sop. Meskipun ukuran yang tidak terlalu besar dan tipis, jamur hitam putih ternyata memiliki manfaat yang sangat besar.
Berikut ini adalah beberapa manfaat dari jamur hitam putih bagi kesehatan tubuh :
1. Mengatasi penyakit kanker
Lender dari jamur kuping dapat membantu menghambat pertumbuhan dari sel kanker di dalam tubuh.
2. Sebagai penangkal radikal bebas
3. Menjaga struktur dan kekuatan tulang
Manfaat kalsium yang ada pada jamur kuping sangat baik untuk menjaga kesehatan tulang anda agar tidak mengalami osteoporosis dan juga pengeroposan.
4. Meningkatkan sirkulasi udara di dalam tubuh
Jamur kuping ternyata juga memiliki manfaat yang sangat baik untuk kesehatan paru-paru kita. Hal ini akan berdampak pada meningkatnya sirkulasi udara di dalam tubuh kita.
5. Mencegah anemia
Kandungan zat besi yang ada pada jamur kuping ini sangat baik untuk menambah darah dan juga mencegah munculnya gejala-gejala anemia .
6. Melancarkan peredaran darah dan Mencegah penggumpalan darah
Dengan lancarnya peredaran darah di dalam tubuh, maka suplai darah kepada organ-organ tubuh akan terjaga dengan baik, dan dapat mencegah gangguan-gangguan pada organ tubuh lainnya akibat kekurangan darah.
7. Mengontrol dan juga menurunkan tekanan darah

Kanker Payudara pada Pria ? Sangat mungkin !

Kanker payudara pada laki-laki bisa saja terjadi, meskipun umumnya terjadi pada wanita. Kanker ini paling umum terjadi pada usia tua. Laki...