Minggu, 01 Mei 2016

Metode Intervensi - Pengobatan Untuk Kanker

Metode Intervensi Minimal Invasif dibagi menjadi 2 jenis, yaitu Intervensi Lokal dan Arteri Embolisasi.
“Intervensi Lokal” merupakan teknik endovaskular, yang memasukkan obat (obat timur atau obat barat) langsung ke pusat kanker, menggunakan konsentrasi obat yang tinggi untuk membunuh sel-sel kanker secara langsung.
“Arteri Embolisasi” menggunakan agen emboli yang disuntikkan melalui arteri,, sehingga menyumbat pembuluh arteri kanker, mengurangi suplai darah ke kanker, membuat kanker kekurangan nutrisi dan “mati kelaparan”. Metode ini cukup radikal dalam mengatasi kanker (contoh kanker hati).
Selama proses Intervensi, pasien tidak dioperasi, tanpa anestesi total, hanya berbaring di tempat tidur dan mendengarkan instruksi dokter, serta masih bisa berbincang dengan dokter. Dibandingkan dengan intravena konvensional, metode Intervensi menyuntikkan obat kanker langsung ke pusat tumor melalui pembuluh darah arteri, sehingga konsentrasi obat jauh lebih tinggi, lebih efektif membunuh sel kanker tanpa membahayakan sel-sel normal lainnya: sedangkan obat intravena konvensional umumnya dapat merusak sel-sel normal lainnya dan menimbulkan efek samping yang sangat besar.
Metode Intervensi sangat cocok untuk mengobati tumor padat seperti pada kanker payudara, kanker hati, kanker paru, kanker ovarium dan kanker usus besar, karena dilakukan tanpa operasi, minim luka, proses pemulihan yang lebih cepat, dan menjadi pilihan bagi banyak pasien kanker stadium lanjut.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Kanker Payudara pada Pria ? Sangat mungkin !

Kanker payudara pada laki-laki bisa saja terjadi, meskipun umumnya terjadi pada wanita. Kanker ini paling umum terjadi pada usia tua. Laki...